kiosadvertising.com - Tips Tutorial Proses Cara Membuat Letter Box, media letter box ini adalah salah satu dari beberapa kebutuhan promosi atau branding dari usaha anda. Letter Box sendiri biasanya berupa Logo atau Tulisan dari Nama Usaha anda yang biasanya dipasang di depan toko, ruko atau tempat usaha anda.
Letter Box berperan sebagai salah satu media Branding Outdoor yang wajib ada dalam sebuah perusahaan, karena letter box sendiri adalah salah satu sarana promosi offline yang sangat ampuh untuk mengundang pada pembeli atau klien dari usaha anda.
Agar perusahaan anda terlihat bonafit dan elegan, sebaiknya anda menggunakan papan nama dengan letterbox atau huruf timbul (huruf 3D). Penggunaan model ini makin banyak digunakan untuk papan nama sebuah institusi, ukm, di ruko-ruko, toko bahkan tempat ibadah. Dari segi harga juga bervariasi tergantung bentuk, ukuran dan bahan yang digunakan seperti plat kuningan, stainless, dan galvanis.
Berikut cara yang dapat anda praktikan sendiri :
- Siapkan alat-alat yang dibutuhkan seperti jenis font, model dalam sketsa bisa dengan di print untuk mempermudah.
- Siapkan ttulisan atau huruf di atas kertas. Pembuatan tulisan bisa menggunakan cara manual dan komputer atau menggunakan jasa tukang plotting atau dapat juga lewat cutting.
- Taruhlan dan tempelkan tulisan tersebut dengan menggunakan lem kertas di atas bahan plat, apakah kuningan, stainless, atau galvanis.
- Setelah kertas itu menempel cukup keras (kering), potonglah huruf tersebut dengan menggunakan gergaji logam atau jigsaw mengikuti bentuk huruf. Pemotongan ini bisa juga menggunakan laser (laser cutting).
- Setelah pemotongan selesai, selanjutnya bentuklah huruf-huruf tersebut menjadi timbul dengan menambah kaki atau kupingan dengan ukuran yang dikehendaki. Kupingan ini yang menentukan ketebalan huruf yang kemudian dipatri atau disolder ke bagian huruf yang sudah dipotong.
- Kemudian setelah proses pematrian selesai, masuk ke proses finishing. Pada tahap ini huruf yang sudah terbetuk dipoles dengan menggunakan mesin pemoles. Selesai dipoles, huruf-huruf itu akan nampak mengkilap seperti gambar di atas. Cara atau teknik ini berlaku juga untuk pembuatan huruf kaligrafi timbul.
Bahan-bahan dan peralatan-peralatan yang dibutuhkan untuk membuat huruf timbul:
- Gergaji tangan atau jigsaw, untuk memotong huruf.
- Mesin gerinda duduk, untuk memoles huruf.
- Gunting plat atau gunting Kacip, untuk memotong kupingan
- Alat solder dan timah batangan super.
- Batu hijau untuk pengkilap.
- Siongka.
- Kopi (biar ga ngantuk gan.. :))
Bahan-bahan diatas bisa dibeli toko material sedangkan peralatan bisa dibeli di toko alat-alat teknik. Kegiatan ini termasuk dalam jenis keterampilan yang mana jika semakin sering dilatih dengan membuat produk huruf timbul, maka kualitas dan kehalusan dari karya akan semakin baik.
Butuh keahlian dan ketrampilan dalam pembuatannya. Berlatihlah terus, tekuni sehingga nanti akan terbiasa. Jika butuh jasa pembuatan letter atau huruf timbul, kami siap membantu. Silakan hubungi hotline kami.
Contact:
Telpon: 0341-8201098
HP: 0856 4990 5055
email: kiosadvertising@gmail.com
Tips Tutorial Proses Cara Membuat Letter Box
Terimakasih atas komentar Anda, Kami akan meresponnya segera.